Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Peduli Kesehatan Mental, Lapas Wonogiri Gelar Konsultasi Psikologis bagi WBP

| Januari 27, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-28T06:21:44Z

 


Lapas Wonogiri Gelar Konsultasi Psikologis bagi WBP

Wonogiri,- LINTASINFORMASI.com

Lapas Kelas IIB Wonogiri melalui peserta magang kembali menggelar kegiatan pembinaan yang berfokus pada kesehatan mental Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Kegiatan konsultasi psikologis dan mental gratis ini dilaksanakan pada Rabu, 28 Januari 2026, pukul 09.00 WIB, bertempat di Aula Lapas Wonogiri.

Konsultasi ini dilaksanakan oleh dua peserta magang dari bidang psikologi yang memberikan asesmen awal dan pendampingan secara langsung kepada WBP dengan pendampingan petugas.

Sebanyak 12 WBP mengikuti kegiatan tersebut dengan antusias, memanfaatkan kesempatan ini untuk menyampaikan kondisi psikologis dan tekanan mental yang dirasakan selama menjalani masa pembinaan.

Kepala Lapas Wonogiri, Siswarno, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan menyeluruh bagi WBP.

“Kesehatan mental menjadi faktor penting dalam keberhasilan pembinaan. Melalui layanan konsultasi ini, kami berharap WBP dapat lebih mampu mengelola emosi dan menjalani masa pidana dengan lebih positif,” ujar Siswarno.

Salah satu WBP peserta konsultasi berinisial FN mengaku kegiatan ini sangat membantu.

“Setelah mengikuti konsultasi, saya merasa lebih tenang dan termotivasi. Kami diberikan ruang untuk bercerita dan mendapatkan arahan yang membangun,” ungkap FN.

Melalui kegiatan ini, Lapas Wonogiri menegaskan komitmennya dalam menghadirkan pembinaan yang holistik, tidak hanya berfokus pada fisik dan keterampilan, tetapi juga pada kesehatan mental WBP, demi mendukung proses reintegrasi sosial yang lebih baik. (RED)

×
Berita Terbaru Update